Senin, 09 Juli 2012

Peluang Bisnis Menjelang Ramadhan

Sebentar lagi bulan ramadhan tiba, banyak orang berpikir tentang peluang bisnis apa yang cocok untuk dikembangkan dan diusahakan dengan modal yang minim dan daya saing yang rendah, tapi sangat laku. Salah satu peluang bisnis yang sangat prospektif adalah penjualan kurma, karena setiap orang muslim tahu tentang makanan yang sunatkan oleh Rasulullah untuk dimakan pada saat berbuka puasa, yaitu kurma. Setiap bulan puasa atau bulan Ramadhan permintaan kurma meningkat tajam, sehingga peluang bisnis ini sangat cocok untuk dikembangkan sebagai usaha musiman atau usaha seterusnya.

Selain kurma, peluang bisnis lain yang cocok di usahakan pada bulan suci ramadhan adalah membuat atau menjual kue khas lebaran yang beraneka ragam. Walaupun banyak juga yang membuat sendiri tetapi masih banyak orang yang lebih suka membeli kue-kue lebaran di pasar atau di mall. Ini juga berhubungan dengan budaya halal bihalal yang sudah mendarah daging pada masyarakat kita. Sehingga diperlukan banyak suguhan pada hari yang fitri tersebut untuk menjamu tamu yang datang. Dan ini adalah peluang bisnis yang besar.

Dan masih banyak peluang bisnis lain yang dapat diusahakan pada bulan suci ramadhan diantaranya ,melayani catering untuk buka puasa, memproduksi atau menjual beragam jajanan khas buka puasa, berjualan parcel, berjualan buku-buku islam dll.

Demikian sekelumit tentang artikel peluang bisnis dibulan puasa semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar